Wednesday, February 25, 2009

PARESIS ITU MENYERANG JIWAKU...

Kawan..
tahukah kamu apa yang dimaksud dengan paresis??
Istilah paresis sering digunakan untuk menggambarkan satu kondisi yang menyebabkan terjadinya kelemahan pada anggota tubuh. Kelemahan ini dapat menyerang anggota tubuh untuk satu sisi tubuh yang sama (misalnya tangan kanan dan kaki kanan), kondisi ini yang disebut dengan hemiperese. Adapula kelemahan yang melibatkan kedua belah tangan saja (tidak pada kaki)..disebut dengan paraparese. Adalagi yang menyerang seluruh anggota badan (atas-bawah, kiri dan kanan)...ini yang disebut dengan tetraparese.....
Biasanya orang yang menderita paresis--entah itu masuk kategori yang mana-- biasanya akan merasa powerless..allias gak berdaya..
Seperti ini kira-kira contohnya..mau makan mangga tapi gak bisa ngupas... Mau mandi tapi gak bisa pegang timba (ehh boro-boro pegang timba...kudu bangun dari tempat tidur aja susahnya minta ampyuuuunnn)... Kebelet pipis tapi gak kuat buat buka resluiting clana...jadi kesimpulannya lemah tak berdaya dan butuh setidaknya satu asisten....
yahhhh..speerti itu lah kira-kira

Yang terjadi pada diriku entah paresis apa namanya...
Karena setelah berusaha mendiagnosa sendiri..tak kutemukan sedikitpun defisit neurologis yang bermakna. Artinya begini...kalau semua kondisi diatas dicari-cari dalam diriku..maka dokter lulusan manapun akan merasa frastuated karena gak akan menemukan kelainan organis apapun yang mereka cari..hehehe

Tapi aneh kawans....
Aku tetap merasa lemah...dan aku merasa belakangan ini aku gak mampu melakukan apa-apa. Otakku tetap berputar keras..berfikir hingga berdenyut-denyut menyakitkan karena kelebihan hormon serotonin...dan aku merasa jaras sinaptik dari otak ke organ motorik ku lumpuh..
sebab setiap kali aku ingin bergerak.... setiap kali itupula aku hanya bisa terhempas kembali ketempatku semula..tak berdaya..powerlesss..less..less

Aku hilang semangat...
Yang paresis justru jiwaku...dan aku merasa hal itu jauh lebih parah jika dibandingkan kelemahan organis manapun...
entah sampai kapan......

No comments: